Tim KKN UIN Walisongo Poles Taman Desa Margohayu Karangawen Demak yang Terbengkalai dan Tak Terawat
![]() |
Anggota tim KKN MIT Posko 10 UIN Walisongo tengah merenovasi taman Margohayu Karangawen, Demak. (dok tim KKN) |
BABAD.ID | Stori Loka Jawa - Melihat kondisi taman di Desa Margohayu, Kecamatan Karangawen, Kabupaten Demak yang memprihatinkan, Tim KKN UIN Walisongo Semarang tergerak untuk beraksi.
Taman tersebut tampak terbengkalai dan tak terawat.
Tim KKN Posko 10 UIN Walisongo lalu berinisiatif untuk merenovasi taman desa di Kantor Kepala Desa Margohayu itu pada Jumat Kliwon, 19 Januari 2024.
Program kerja tersebut juga atas permintaan warga desa.
“Saya minta tolong taman yang ada di depan balai desa itu direnovasi sebaik mungkin. Dan bagaimana cara membentuk hati dari botol bekas agar saat terkena angin tidak jatuh,” kata warga, Rukayah.
Melalui kegiatan renovasi, tim KKN UIN Walisongo bertekad mengembalikan kembali keindahan taman untuk kenyamanan bersama.
Taman di kantor Kepala Desa adalah bagian dari representasi desa.
Tim KKN UIN Walisongo berharap taman di Kantor Kepala Desa Margohayu makin cantik dan terawat.
![]() |
Tim KKN MIT Posko 10 UIN Walisongo di Desa Margohayu, Kecamatan Karangawen Demak. (dok tim KKN) |
“Kurangnya partisipasi masyarakat menjadi persoalan dasar Tim KKN UIN Walisongo Semarang, untuk melakukan proker ini,” kata Asti, anggota Tim KKN.
Semangat gotong royong dalam merenovasi taman terhadap kinerja tim dapat terlihat melalui partisipasi dalam kegiatan ini.
Anggota tim KKN lainnya, Ariyadi mengatakan, tim telah menyiapkan tema atau layout taman.
Mereka berbagi tugas dalam kegiatan renovasi taman tersebut.
"Ada yang bagian mencabut rumput, membasmi tanaman liar, mencangkul, mengecat botol dan menanam tanaman di sekitar taman,” ucap Ariyadi. ***
Posting Komentar