📣 Ikuti Tantangan Bulanan "Cerita dari KKN"! 📣

Bagikan pengalaman KKN-mu yang paling berkesan dan menangkan hadiah menarik setiap bulannya! Ini kesempatanmu untuk berbagi cerita inspiratif dan mendapatkan apresiasi.

Mahasiswa KKN MIT Tematik Posko 15 Tempati Rumah Mantan Rektor IAIN Walisongo, Sempatkan Ziarah Makam Prof Qodri Azizy dan Sesepuh Desa

Daftar Isi
Mahasiswa KKN MIT Tematik Posko 15 ziarah ke makam mantan Rektor IAIN Walisongo Semarang, Prof Qodri Azizy. (Wahyuni/Posko 15)
Mahasiswa KKN MIT Tematik Posko 15 ziarah ke makam mantan Rektor IAIN Walisongo Semarang, Prof Qodri Azizy. (Wahyuni/Posko 15)

Cerita dari KKN Wahyuni, KKN UIN Walisongo Semarang Posko 15 Desa Bulak, Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal

BABAD.ID | Stori Loka Jawa – Mahasiswa KKN MIT Tematik Posko 15 UIN Walisongo Semarang menempati Desa Bulak, Kecamatan Rowosari, Kabupaten Kendal.

Tim menempati rumah mendiang Mantan Rektor IAIN Walisongo Semarang Prof Qodri Azizy sebagai posko.

Tim KKN pun menyempatkan untuk ziarah ke makam Prof Qodri beserta sesepuh Desa Bulak lainnya pada Sabtu Wage, 6 Juli 2024.

Mahasiswa KKN MIT Tematik Posko 15 UIN Walisongo Semarang didampingi oleh warga Desa Bulak, Maskuri, yang memahami silsilah para sesepuh di Desa Bulak.

Maskuri memperkenalkan para sesepuh Desa Bulak di antaranya, Mbah Wali Syafi'i, Mbah KH Mas'ud, dan Mbah KH Sholeh.

Ia menceritakan pengabdian para sesepuh di Desa Bulak serta menginformasikan silsilah dari para sesepuh tersebut.

"Para sesepuh tersebut merupakan tokoh-tokoh yang sangat berdampak baik di Desa Bulak. Beliau-beliau dikenal dengan tokoh kramat, ulama yang berkharismatik, dan memiliki banyak santri," kata Maskuri.

Warga Desa Bulak memperingati haul para tokoh tersebut pada bulan Syawal dan banyak yang menziarahi makam mereka.

Setelah mengunjungi makam para sesepuh, Mahasiswa KKN mengunjungi makam Rektor IAIN Walisongo Semarang, Prof Qodri Azizy.

Ini merupakan kesempatan baik bagi Posko 15 sebagai Mahasiswa UIN karena dapat mengunjungi dan mengingat jasa-jasa Prof Qodri selama mengabdi di IAIN Walisongo Semarang.***

Posting Komentar